Pages

Tips Memilih dan Memasang Gigi Palsu

Tuesday 6 October 2015

Tips Memilih dan Memasang Gigi Palsu. Pemakaian gigi palsu tidak hanya bagi orang-orang yang sudah berusia lanjut karena giginya sudah muli tanggal. sekarang pemakaian gigi palsu juga banyak dilakukan oleh orang muda, baik karena alasan estetika maupun kesehatan. 

Seperti orang-orang yang mengalami kecelakaan dan kehilangan giginya terutama pada bagian yang nampak ketika harus berbicara ataupun tertawa, maka mereka memilih untuk memakai atau memasang gigi palsu.
nah bagi anda yang memiliki masalah mengenai gigi anda dan ingin memasang gigi palsu sebaiknya anda paham juga mengenai jenis gigi palsu itu sendiri.

Gigi palsu pada dasarnya di bagi dalam dua jenis yaitu gigi palsu yang pemanent dan juga gigi palsu lepasan. pada gigi palsu yang pemanen gigi palsu dipasang secara pemanent dan tidak bisa di bongkar pasang seperti halnya dengan gigi palsu lepasan. jadi gigi palsu akan menempel terus. Gigi palsu permanent juga tedapat beberapa jenis, seperti gigi palsu implant, gigi palsu mahkota dan gigi palsu jembatan.

Lalu bagaimana tips memasang gigi palsu dan apa saja yang harus dipehatikan untuk memasang gigi palsu?

1. Memilih gigi palsu yang tepat bagi anda
Tentukan apakah anda akan memasang gigi palsu lepasan ataupun gigi palsu yang pemanent.gigi palsu lepasan mudah dilepas dan dipasang, gigi palsu mahkota dipasang untuk melapisi atau menyelimuti gigi yang sudah rusak namun masih memiliki akar dan syaraf yg berfungsi dengan baik.

2. Sesuaikanlah dengan ukuran mulut
Memasang gigi palsu haruslah yang sesuai dengan ukuran mulut agar tetap nyaman saat dikenakan. jangan sampai terlalu kecil maupun terlalu besar.
 
3. Sesuaikan warna gigi palsu dengan gigi asli
Sebaiknya pilihlah gigi palsu dengan degradasi warna yang sesuai dengan gigi asli. hal ini agar gigi palsu tidak terlau mencolok dan telalu berbeda dengan gigi yang asli.
 
4. Pilih yang sesuai dengan kondisi keuangan 
Alangkah lebih baiknya pilihlah yang memiliki kualitas yang baik, namun tetap harus mempertimbangkan kondisi keuangan. Ada beberapa jenis bahan gigi palsu, seperti bahan akrilik yang memiliki harga yang lebih tejangkau bila dibandingkan dengan yang bebahan porselen maupun logam. namun kualitasnya masih di bawah keduanya.

5. Berkonsultasi pada dokter gigi
Alangkah baiknya sebelum memasang gigi palsu sebaiknya bekonsultasi dulu pada dokter gigi agar bisa mendapatkan pertimbangan dan pilihan yang tebaik dari ahlinya.
 
Semoga saja artikel ini dapat memberikan sedikit gambaran bagi anda yang sedang memutuskan untuk memasang gigi palsu. meskipun sudah memakai gigi palsu tetap harus memeriksakan secara rutin setiap 6 bulan sekali ke dokter gigi.  Bahkan bagi penderita osteoporosis dan juga diabetes melitus disarankan untuk memeriksakan gigi setiap tiga bulan sekali. Terimakasih telah bekunjung semoga banyak manfaat yang bisa kita dapatkan.

sumber : http://www.sayacantik.com/tips-membeli-dan-merawat-gigi-palsu/

No comments: