Pages

Cara Membuat Resep Kue Klapertart

Wednesday 12 August 2015

Resep Klapertart. Klapertart lebih identik dengan kue atau camilan khas daerah manado dengan bahan dasar dari kelapa dan juga tepung terigu ini. Kue khas manado ini banyak mendapat pengaruh dari negara belanda. Resep Kue klapertart ini bisa di masak dengan berbagai cara seperti di panggang dengan di tambah roti maupun dengan cara di kukus.

Kue khas manado yang lembut ini sangat enak disajikan dengan teh hangat dan disajikan saat kumpul dengan keluarga. Bagi anda yang mulai penasaran dan ingin mencicipi kue klapertart ini anda bisa membelinya di toko kue, namun jika sulit dijumpai anda bisa mulai belajar untuk membuatnya sendiri di rumah.

Baca juga : resep kue nastar

Berikut adalah salah satu contoh resep kue klapertart yang bisa anda coba. Selamat mencatat langkah demi langkahnya.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kue klapertart :

- Tepung terigu sebanyak 125 grm

- Gula pasir sebanyak 175 gram

- Mentega sebanyak 100 gram

- 4 butir telur diambil kuning telur saja

- Susu bubuk sebanyak 50 gram

- Air kelapa sebanyak 275 mili

- 4 buah kelapa muda di ambil daging buahnya

- Kenari yang sudah di panggang sebanyak 30 gram

- Kismis sebanyak 30 gram

- Vanili setengah sdt

- Garam seperempat sdt

Bahan-bahan untuk membuat toping :

- 3 butir telur diambil putihnya saja

- Gula pasir sebanyak 100 gram

- Cream tar sebanyak setengah sdt

- Garam dan kayu manis secukupnya

Langkah membuat resep kue klapertart :

- Campur tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, mentega, air kelapa, vanili, kuning telur dan juga garam. Kemudian aduk hingga rata.

- Masak campuran adonan tersebut dengan menggunakan api yang sedang hingga adonan mengental.

- Masukkan kismis, kenari dan juga daging kelapa muda kemudian aduk hingga merata

- Masukkan adonan tadi kedalam cetakan kue dan hiasi bagian atas adonan tadi menggunakan toping

- Cara membuat topingnya yaitu dengan mencampur semua bahan-bahan toping dan mengocoknya hingga rata

- Kemudian oven adonan yang sudah dihiasai dengan toping tadi selama 10 menit menggunakan suhu 170 derajat.

- Sajikanlah kue klapertart ini dalam keadaan hangat.

Selesai sudah cara membuat resep kue klapertart. Selamat mencoba dan semoga sukses menghasilkan kue klapertart yang enak dan bikin ketagihan. Terimakasih telah berkunjung. Jangan lupa untuk baca juga resep kue bolu kukus.

Sumber : http://www.resepmakananmu.com/resep-kue-klapertart-kelapa-muda-spesial-ala-sajian-nusantara-yang-paling-enak/

No comments: