Pages

Istilah-Istilah yang Biasa dipakai dalam Stand Up Comedy

Wednesday 4 November 2015

Istilah-Istilah yang Biasa dipakai dalam Stand Up Comedy. Semenjak ada acara kompetisi stand up comedy di salah satu televisi nasional, kini stand up comedy menjadi semakin banyak dikenal masyarakat dan semakin di gemari.

Namun sebenarnya apa itu stand up comedy? bagi yang sudah biasa mengikuti mungkin sudah paham benar dengan stand up comedy serta istilah-istilah stand up comedy. Tapi bagi yang baru mengikuti dan masih awam dengan stand up comedy seperti saya tentu saja masih sangat buta dengan istilah-istilah yang sering digunakan dalam stand up comedy.

Stand up comedy atau yang biasa disebut juga dengan pelawak tunggal meupakan salah satu genre dari profesi melawak dimana pelawaknya membawakan yang dilawakannya seorang diri diatas panggung, dan biasanya dilakukan secara langsung didepan penonton secara monolog mengenai suautu topik pembahasan.


setelah mengetahui pengertian dari stand up comedy tentu saja sedikit memberikan kita gambaran tentang stand up comedy itu sendiri. Sekarang berlanjut dengan istileh-istilah dalam stand up comedy agar kita juga lebih paham ketika mengikuti acara stand up comedy. Berikut beberapa istilah yang dipakai dalam stand up comedy :

1. comic
comic adalah sebutan bagi orang yang melakukan stand up comedy atau sebutan lain bagi stand up comedian

2. set up
Set up adalah bagian pertama dari sebuah joke yg mempesiapkan tawa. pada bagian set up membuat agar para penonton mengharapkan sesuatu. dan bagian set up biasanya bagian yang tida lucu.

3. punch line
Punch line adalah bagian kedua dari joke yg berisi tawa. pada bagian punch line harapan penonton di bagian set up di belokkan sehingga tercipta tawa.

4. Bit
Bit adalah lelucon atau jokes

5. one liner
One line adalah suatu teknik dalam stand up comedy yang meupakan bit singkat yang tediri dari satu hingga tiga kalimat saja.

6. Call back
call back merupakan teknik stand up comedy yang memakai punch line pada bit-bit tedahulu sebagai punch line pada bit yang sekarang.

7. Rule of three
meupakan teknik stand up yang menggunakan 3 kalimat, dimana 2 kalimat diawal sebagai set up dan satu kalimat terakhir sebagai punch line.

8. open mic
open mic adalah ajang latihan bagi comic baru untuk melakukan stand up comedy ataupun untuk membawakan/ menguji materi baru

9. act out
act out adalah menggunakan gesture atau gerakan tubuh. act ot sangat sering digunakan karena memang dianggap mudah dengan tingkat kebehasilan yang tinggi.

10. impesonation
impesonation merupakan teknik meniru tokoh, dan biasanya tokoh tersebut yang sudah tekenal. peniruan ini bisa beurupa gaya bicara, kata-kata khas atau gerak tubuhnya.

11. Gimmick
Gimmick merupakan alaat bantau maupun hal lain di luar stand up comedy yang dipakai untuk joke, dan biasanya sebagai punch line.

12. Riffing
riffing yaitu mengajak penonton ikut beinteraksi dan pada umumnya penonton yang dijadikan sebagai objek joke.

13. heckler
heckle meupakan penggangu di dalam stand up comedy. biasanya heckle berteriak ketika set up sedang di bawakan, dan meneiakan punch line sebelum di bawakan oleh comic.

14. premis
premis adalah kata pengantar yg difungsikan untuk membimbing penonton menuju ke joke yang akan di bawakan.

baca : manfaat menulis

nah itulah beberapa istilah-istilah stand up comedy yang biasa dipakai dalam panggung stand up comedy. Semoga saja bermanfaat dan membuat kita menjadi semakin dapat menikmati ketika melihat atau sebagai penonton stand up comedy. Terimakasih telah berkunjung.

sumber : http://anicofu.blogspot.co.id/2014/11/pengertian-teknik-dan-istilah-istilah.html

No comments: