Pages

Manfaat Daun dan Buah Kersen (Talok)

Friday 12 February 2016

Manfaat Daun dan Buah Kersen (Talok). Pohon buah kersen dapat kita jumpai hampir diseluruh wilayah indonesia. Selama ini masyarakat memang masih memandang biasa saja buah kersen ini. Buah yang berukuran kecil dengan rasa yang manis serta akan berwarna merah saat sudah matang ini banyak dibiarkan tumbuh liar begitu saja tanpa tau manfaat daun dan buah kersen.

Buah kersen ini memiliki banyak nama lain atau sebutan yang berbeda-berbeda di tiap daerah. Ada yang menyebutnya sebagai buah cherry maupun buah talok. Buah kersen ini biasanya banyak disukai oleh anak kecil karena memang warnanya yang menarik. Kandungan yang terdapat pada buah kersen sangat beragam seperti vitamin, serat, mineral, karbohidrat, protein, lemak, beta karoten, lemak, fosfor, zat besi, kalsium, riboflavin, thanin, kalium dan lainnya yang tentu saja sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Baca juga : manfaat buah naga

Buah dan daun kersen ternyata memiliki banyak manfaat dan khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh. Untuk mendapatkan manfaat buah kersen kita dapat mengkonsumsinya secara langsung maupun di buat menjadi sirup, sedangkan daunnya dapat di keringkan dan diseduh seperti teh.

Berikut beberapa manfaat daun dan buah kersen yang seharusnya kita ketahui :

1. Sebagai anti bakteri dan antiseptic
Konsumsi buah kersen secara langsung ataupun mengkonsumsi rebusan daun kersen memiliki khasiat untuk membunuh mikroba berbahaya dan juga sebagai antiseptic pembunuh bakteri.

2. Mengobati asam urat
Kandungan yang terdapat pada buuah kersen mampu membantu menormalkan asam urat dalam tubuh.

3. Sebagai anti tumor
Buah kersen efektif untuk menghambat pertumbuhan sel kanker dan tumor dalam tubuh

4. Menyembuhkan diabetes
Konsumsi air rebusan daun kersen secara rutin dua kali sehari serta konsumsi buah kersen secara langsung dipercaya mampu mengobati diabetes.

Baca juga : manfaat lidah buaya

5. Menurunkan tekanan darah tinggi
Kandungan kalium pada buah kersen berkhasiat untuk membantu menstabilkan tekanan darah tinggi. Secara tidak langsung dengan stabilnya tekanan darah dapat menurunkan resiko terserang stroke.

6. Sebagai anti inflamasi
manfaat buah kersen yang selanjutnya adalah sebagai anti inflamasi. Buah kersen bermanfaat untuk mencegah peradangan serta membantu menurunkan demam .

7. Meningkatkan kesehatan mata
Buah kersen memiliki kandungan vitamin A yang cukup tinggi sehingga sangat baik untuk kesehatan mata.

8. Kesehatan kulit
Kandungan vitamin C pada buah kersen dapat mencegah penuaan dini dan membuat kulit tampak lebih segar dan cerah. Selain itu buah kersen juga dapat mencegah dan mengobati jerawat. Caranya cukup dengan mengoleskan buah kersen yang telah dihaluskan pada wajah yang berjerawat. Lakukan secara rutin.

Selain beberapa manfaat diatas ada beberapa pendapat yang mengungkapkan bahwa buah kersen juga dapat menurunkan berat badan sehingga baik di konsumsi bagi anda yang sedang mengikuti diet. Selain itu juga dapat meredakan gejala flu, mengatasi kaku pada bagian saluran pencernaan akibat diare dan gastritis, meredakan sakit kepala serta meningkatkan daya tahan tubuh.

Semoga dengan mengetahui manfaat daun dan buah kersen ini membuat kita tidak lagi memandang sebelah mata buah kersen ini. Dan semoga saja bagi anda yang sedang ikhtiar dalam penyembuhan sakitanya segera di berikan kesembuahan. Jangan pernah bosan untuk hidup sehat. Terimakasih telah berkunjung.

Sember : manfaat.co.id

No comments: