Beberapa Tanaman Herbal Yang Baik Untuk Kesehatan. Sekarang ini masyarakat sudah mulai sadar akan pentingnya kesehatan. Banyak masyarakat kita yang mulai melirik berbagai jenis pengobatan herbal dan mulai mengkonsumsi bahan-bahan herbal untuk menjaga kesehatan tubuh mereka.
Sebenarnya herbal sudah dipercaya dari ribuan tahun lalu untuk solusi pengobatan, baik dalam bentuk teh, vitamin ataupun suplemen alami. Berikut adalah beberapa tanaman herbal yang baik untuk kesehatan anda :
1. Sage
Dalam sebuah penelitian menyebutkan bahwa sage sangat berguna bagi penderita alzheimer hal ini dikarenakan sage sangat membantu fungsi otak yang tepat dan memori.
2. Rosemary
Penggunaan rosemary yang telah di ekstrak dalam berbntuk bubuk sudah terbukti dapat mengurangi kadar karsinogen. Rosemary mengandung dua jenis antioksidan yaitu carnosol dan asam rosemarinic yang dikenal mampu menghancurkan jenis tertentu dari karsinogen yang dihasilkan dari daging yang dimasak.
3. Cilantro
Cilantro biasa juga dikenal dengan ketumbar mengandung beberapa zat yang baik bagi kesehatan yaitu antioksidan yang dapat membersihkan dan menyembuhkan tubuh dari dalam keluar serta baik untuk membabntu pencernaan. Selain itu cilantro juga mengandung zat perangsang dan fungisida yang bisa membantu dalam proses penyembuhan serta menangkal infeksi. Cilantro juga tinggi kandungan vitamin A, C, K, B serta zat besi dan mangan. Cilantro membantu menghilangkan logam berat seperti alumunium dan merkuri dari dalam tubuh. Jika di konsumsi dalam jangka waktu panjang maka akan membantu menghilangkan kandungan merkuri dari sistem tubuh.
4. Peppermint
Peppermint dikonsumsi dalam bentuk teh dan sudah banyak digunakan di berbagai negara. Kandungan antioksidan dalam peppermint dapat membabntu mencegah penyakit kronis. Peppermint juga dipercaya dapat membantu sindrom iritasi usus karena mendukung pencernaan dengan meningkatkan aliran empedu dan membantu memecah lemak. Selain itu peppermint juga membantu mendukung fungsi jantung yg tepat karena bisa membantu dalam mengurangi kolesterol jahat.
5. Kemangi / Basiil
Kemangi merupakan antioksidan dengan dua kandungan anti jamur serta anti inflamasi. Kemangi juga merupakan pereda stres yang efektif.
Itulah beberapa tanaman herbal yang baik untuk kesehatan. Semoga saja artikel ini bermanfaat. Terimakasih telah berkunjung.
No comments:
Post a Comment